Iklan

Senin, 19 Agustus 2024, Agustus 19, 2024 WIB
Last Updated 2024-08-20T04:18:12Z

Kegiatan Siesmik Tak Permisi, Pemilik Kebun Stop Kegiatan PT Daqing


HitsIndo.com--
Kegiatan siesmik yang dilakukan PT Daqing Citra PTS di wilayah Kabupaten PALI kembali menuai masalah dengan persoalan sama, yakni mengabaikan pemilik lahan tanpa permisi terlebih dahulu. 


Kali ini di wilayah Kecamatan Tanah Abang, dimana ada beberapa warga setempat pemilik lahan mengeluhkan tiba-tiba lahan atau kebunnya dijadikan objek kegiatan siesmik.

Salah satu warga yang saat ini menghentikan kegiatan siesmik adalah Eko, warga Tanah Abang Jaya. 

Eko saat ini memasang plang pemberitahuan kalau dirinya tak pernah diberi informasi sebelumnya kalau ada kegiatan siesmik diatas lahannya. 

Dia memasang plang pemberitahuan disebelah lubang mata bor yang siap dibentangkan kabel recording. 

"Jangan ditembak tanpa seizin pemilik kebun," tulis papan pemberitahuan tersebut. 

Saat dikonfirmasi, Eko membenarkan kalau dirinya tidak mengizinkan lubang mata bor yang siap diledakkan untung dipasang kabel recording maupun ditembak.

"Sebelum ada kesepakatan, saya melarang aktivitas siesmik diatas lahan kami," kata Eko, Selasa 20 Agustus 2024.

Eko menilai pihak perusahaan tidak mempunyai etika saat akan melakukan aktivitas. 

"Kebun itu milik kami yang kami beli dengan keringat darah selama bertahun-tahun,  tapi pihak perusahaan pelaksana siesmik seenaknya demi mengambil keuntungan besar menginjak-injak lahan kami, permisi pun tidak," ucapnya.

Sementara, dari pihak perusahaan hingga saat ini belum bisa mengeluarkan statement terkait sejumlah permasalahan yang selama ini terjadi. (red)